Pages

Sabtu, 02 Juni 2012

Jenis Tanaman Hidroponik

Adapun jenis- jenis tanaman hidroponik,antara lain:

1. Bunga-bungaan

a. Hibiscus rosa-sinensis
Tanaman ini lebih dikenal dengan sebutan Kembang Sepatu atau Kembang Wera, yang berasal dari familia Malvaceae. Tanaman ini berasal dari Asia, sangat digemari orang karena bunganya yang bertangkai panjang menjurai dengan lima helai mahkota, yang tersusun membentuk terompet. Umumnya bunga berwarna merah, dengan nuansa lebih tua di bagian pangkalnya. Tetapi dapat juga bermacam-macam warnanya. Varietas yang merah dikenal sebagai Hibiscus rosasinensis varietas Liliiflorus. Tetapi dewasa ini muncul varietas-varietas lain dengan warna bunga jingga, kuning, putih dengan ukuran yang bermacam-macam. Disebut rosa-sinensis (mawar dari Cina), kerana bentuk bunganya memang mirip dengan bunga mawar, tetapi bukan. Tanaman ini sudah lama dibudidayakan di Cina, lalu dibawa orang ke Eropa dan disilangkan dengan bunga jenis lain. Sebagai tanaman hidroponik, Kembang Sepatu memerlukan cahaya matahari penuh, tetapi tidak tahan terhadap kekeringan. Jika kondisi tumbuhnya kering, bunga mudah diserang kutu daun yang merusak kuncup bunga yang mengakibatkan tejadinya cacat setelah berkembang.

b. Gardenia augusta
Tanaman ini berasal dari familia Rubiaceae, yang terkenal sebagai Kacapiring (Jempiring) yang berasal dari Cina dan Jepang sehingga dikenal dengan nama Bunga Cina. Tanaman ini digemari orang sebagai tanaman penghias kebun perkarangan, karena berbentuk perdu yang tingginya mencapai sekitar 3 meter. Apabila tanaman ini dihidroponikkan, tanaman akan tetap kerdil dengan bagus di dalam ruangan kantor atau tempat rapat. Warna bunga Kacapiring putih dan berbentuk seperti mawar dan akan selalu muncul pada ujung ranting. Ada dua jenis tanaman Kacapiring yaitu, berbunga tunggal dan berbunga dobel penuh. Kacapiring berbunga tunggal hanya dapat tumbuh baik dan membentuk bunga yang besar di daerah pegunungan (400 meter dari permukaan laut). Jika ditanam pada dataran rendah yang panas, bunganya akan kecil. Sedangkan Kacapiring berbunga dobel penuh dapat tumbuh dengan bagus pada daerah dataran rendah. Sebagai tanaman hidroponik, bau bunganya kurang menyolok jika dibandingkan dengan Gardenia yang ditanam dikebun. Tanaman ini dapat diperbanyak dengan stek batang.

c. Begonia glabra
Tanaman Begonia Semak berasal dari familia Begoniaceae yang berasal dari Peru namun di Jawa Barat disebut Bihun. Tanaman ini biasanya ditanam di dalam pot karena permukaan daunnya yang berbentuk jantung, tidak simetris dan berwarna hijau. Namun pada bagian pangkalnya berwarna putih perak. Begonia terdiri dari tiga kelompok tanaman, namun tidak semuanya cocok untuk dihidroponikkan. Kelompok Begonia Kembang seperti Begonia elatior (nama umum), berbunga semusim dan sulit dipelihara dalam pot hidroponik. Kelompok Begonia Semak mudah hidup dan mudah berbunga. Bahkan pada usia muda sesudah disemaikan sebagai stek daun sering berbunga. Salah satu hibrida Begonia Semak yang berhasil dihidroponikkan di Jerman ialah Hibrida Kleopatra dari Begonia ricinifolia. Kelompok Begonia Daun dapat dipelihara dalam media tanam hidroponik. Jenis kelompok ini yang terkenal ialah Begonia rex, yang daunnya berwarna tiga macam. Tanaman Begonia Semak dan Begonia Daun akan cepat tumbuh apabila dipelihara di dalam rumah yang teduh. Tanaman ini cocok ditanam di daerah pegunungan dengan ketinggian 500 meter diatas permukaan laut. Tanaman ini diperbanyak dengan stek daun dan dapat berbunga sepanjang tahun.

2. Semak Hiasan

a. Caladium bicolor
Tanaman ini lebih dilenal dengan daun keladi dari familia Araceae (seperti talas-talasan dan bunga bangkai). Tanaman ini berasal dari Amerika Selatan yang memiliki bentuk daun jantung bulat telur, atau panah segitiga berwarna putih dengan urat-urat hijau, oleh karena itu disebut bicolor. Jenis Caladium yang berwarna putih dan hijau dikenal sebagai Caladium bicolor candidum sedangkan yang berwarna hijau tepiannya dengan warna merah jingga bertaburan putih ditengahnya dikenal sebagai Caladium bicolor “ Mrs. Halderman”. Dan daunnya yang berwarna hijau ditepian dengan urat berwarna merah jambu ditengah disebut Caladium bicolor “rosebud”. Tanaman ini dapat ditanam di pekarangan atau di dalam box dan dapat dipelihara baik di dataran rendah maupun di pegunungan. Pembiakan tanaman ini melalui umbi.

b. Coleus blumei
Tanaman ini sejenis dengan tanaman Jawer Kotok atau Iler, dari familia Labiatae. Tanaman ini dianggap berasal dari Jawa. Tanaman ini memiliki keindahan daun yang berwarna merah anggur dengan bagian tengah merah jambu diselingi warna hijau. Sebagai tanaman hidroponik Coleus blumei tumbuh bagus dengan pengairan yang cukup dan menerima cahaya matahari terang secara langsung. Cra pembiakan tanaman ini dengan stek pucuk batang.

c. Iresine herbstii
Tanaman Brasilia dari familia Amaranthaceae yang terkenal sebagai Byam Merah karena warna daunnya merah tetapi diantaranya juga terdapat warna hijau muda dengan urat daun kuning. Sebagai tanaman hidroponik memerlukan lingkungan dengan intensitas cahaya matahari penuh.

3. Perdu dan Pohon Hiasan

a. Chrysalidocarpus lutescens
Pohon palem berbatang satu ini biasanya disebut Areca palem karena mirip dengan pohon pinang Areca catechu namun hal tersebut merupakan kesalahan karena lebih mirip Chamaedorea elegans. Sebagai tanaman hidroponik, tanaman ini tahan dipelihara dalam ruangan dengan suasana sedang.

b. Cocos nucifera
Pohon kelapa yang dapat dipelihara dalam pot hidroponik ialah varietas pendek seperti Kelapa Gading (Cocos nucifera varietas eburnea). Sebagai tanaman hidroponik kelapa gading memerlukan cahaya terang dan penyiraman sedang.

c. Ficus benyamina
Pohon Beringin familia Moraceae berasal dari Indonesia. Sebagai tanaman pot, tanaman ini dapt dikerdilkan, dan memerlukan cahaya terang serta matahari penuh. Selain itu juga dibutuhkan penyiraman yang teratur.

4. Sayur dan Buah

a. Brokoli
Sayuran sejenis kubis (Brasica oleracea varietas botrytis) dari familia Cruciferae yang berasal dari daerah laut tengah. Cara penamanmanya seperti bunga kol, desemaikan dahulu bijinya, kemudian bibitnya dipindahkan ke pot hidroponik. Tanaman ini sangat peka terhadap udara panas dan harus di panen sewaktu kepala bunganya masih kompak.

b. Tomat
Solanum lycopersicum dari familia solanaceae ditanam pada lahan yang memiliki udara sejuk dilingkungan yang kering, artinya tanaman ini tidak tahan panas dan hujan. Baik bibit berupa tanaman kecil maupun biji yang harus disemaikan sesuai petunjuk pada pembungkusnya, hanya bagus ditanam pada pot hidroponik jika tanaman sudah tinggi 6-10 cm. Setelah tanaman tumbuh diberikan tiang rambatan yang berupa pipa atau tali plastik.
c. Terong
Solanum melongena ditanam secara hidroponik untuk mempercepat waktu panen di luar musim tanamnya. Biji terong disemaikan dulu di pot persemaian lalu sesudah cukup kuat dipindahka kedalam pot hidroponik di bawah atap peneduh

1 komentar: